Pemerintah Indonesia Berencana Menyatukan Zona Waktu Indonesia ?

on Senin, 12 Maret 2012
   Katanya sih, pemerintah berencana menyatukan wilayah waktu Indonesia yang sekarang ini dibagi menjadi tiga zona waktu, yaitu Waktu Indonesia bagian Barat (WIB), Tengah (Wita), dan Timur (WIT). Rencananya nih, pemerintah akan memakai zona waktu WITA sebagai patokan. Why ? Karena pemerintah berfikir hal ini akan meningkatkan efisiensi birokrasi dan daya saing ekonomi.

   Sekarang kan, selisih antara zona waktu satu dengan yang lainnya adalah satu jam. Ternyata pemerintah merasa hal ini nggak efektif. Buat contoh nih, dalam waktu dagang antara dunia usaha di zona WIT dan WIB.Jika jam transaksi perdagangan umum di Jakarta dimulai pukul 09.00 WIB dan berakhir pukul 17.00 WIB. Jadi, waktu efektif berdagang antara dunia usaha di WIT dan WIB cuma 4 jam.

   Itulah kenapa penyatuan waktu dilakukan, kan demi mendorong peningkatan kinerja birokrasi dari Sabang sampai Merauke. Hal ini juga dimaksudkan untuk mendorong daya saing bangsa dalam hal sosial-politik, ekonomi, hingga ekologi.

   Dengan samanya ruang waktu yang berpatokan pada GMT+8 (Wita), masyarakat yang ada di kawasan tengah dan timur Indonesia bisa punya waktu lebih banyak untuk bertransaksi dengan masyarakat di kawasan barat Indonesia. GMT+8 dipilih pemerintah karena terletak di tengah-tengah antara WIB dan WIT. Namun, jadi enggaknya melakukan hal ini masih dirundingkan sama pemerintah sampai sekarang.

   Jadi, apakah pemerintah akan benar-benar menyatukan zona waktu di Indonesia ? Tapi kan emang waktunya seharusnya nggak sama. Waktu matahari terbit aja, lebih duluan di Papua daripada di Jakarta. Berarti emang seharusnya beda zona waktu dong ? Kalo zona waktu disatukan, gimana ya ???

0 Comments:

Posting Komentar